PERAN PUBLIC RELATION DALAM MENJAGA DAN MENINGKATKAN IMAGE YANG BAIK

Peran Public Relations dalam menjaga dan meningkatkan image yang baik di Perguruan Tinggi

Peran Public relations pada suatu perguruan tinggi sangat penting dimana dalam pertumbuhan perguruan tinggi yang kini tumbuh berkembang terutama di daerah-daerah perkotaan di setiap propinsi sebagai akibat dari otonomi daerah dimana setiap perguruan tinggi kini bersaing untuk mendapatkan mahasiswa demi kelangsungan hidup institusinya. Public relations tidak hanya berperan untuk memelihara hubungan dengan para mahasiswanya , lembaga-lembaga pemerintahan maupun swasta tetapi yang lebih penting menghadapi krisis yang sewaktu-waktu dapat muncul sebagai akibat yang bermacam-macam dan tidak dapat diramalkan jauh sebelumnya . Apabila suatu perguruan tinggi mendapatkan masalah diperlukan suatu tindakan untuk menormalisasikan keadaan kembali baik. Pemberitaan yang salah perlu diluruskan berita yang tidak menguntungkan harus dihilangkan dan selanjutnya citra perguruan tinggi harus dikembalikan dan sekaligus ditingkatkan. Oleh karena itu di perguruan tinggi diperlukan keberadaan seorang public relations yang mempunyai keahlian dalam merubah hal-hal yang jelek atau negatif menjadi lebih baik atau positif , yang samar-samar menjadi jelas sehingga perguruan tinggi sebagai institusi pendidikan tinggi tetap dipercaya oleh masyarakat dan juga dapat menciptakan opini publik yang positif berhasil atau tidaknya menciptakan opini yang positif yang dilakukan oleh seorang Public relations bagaimana ia bisa bekerjasama dengan berbagai pihak media masa untuk mengangkat suatu maksud yang akan disampaikan kepada publik dengan bentuk berita artikel ataupun informasi lainnya bisa tersebar dalam waktu yang bersamaan. Public Relations bertindak sebagai komunikator dalam kegiatan komunikasi pada organisasi di perguruan tinggi yang prosesnya dalam dua arah timbal balik dan juga membina dan membangun hubungan yang positif dan baik dengan pihak publik sebagai target sasaran yaitu publik eksternal dan internal, publik mengetahui rencana kebijaksanaan dan usaha-usaha pimpinan dari public relations. Dalam hal itu pimpinan menyempurnakan rencana dan strateginya, melakukan kebijaksanaannya dan meningkatkan usaha-usahanya berdasarkan keadaan, perasaan harapan dan keinginan publik baik publik intern ataupun ekstern dan itu semua diketahui manajer beserta stafnya berkat laporan dari public relations. Kegiatan yang two ways trafic itulah yang menjadi ciri khas public relations yaitu kegiatan top manajemen ke publik dan dari publik ke top manajemen. Kegiatan yang dilakukan public relations dalam membina hubungan dengan publik internal
Melakukan komunikasi secara langsung dengan para karyawan yang berPublic Relationsestasi
Pertemuan berkala
Memberikan pengharagaan kepada karyawan yang berPublic Relationsestasi
Memberikan ucapan selamat kepada pimpinan baru
Memberikan laporan tentang kegiatan dan perkembangan kampus

Kegiatan yang dilakukan public relations dalam membina hubungan dengan pihak publik eksternal
memberikan undangan kepada pers juga melakukan suatu kegiatan dan melakukan jamuan makan
Melaksanakan kegiatan konferensi perss
Memberikan ucapan selamat kepada instansi pemerintah yang berulang tahun dan juga memberikan ucapan selamat hari raya agama serta berpartisipasi dalam kegiatan yang dilaksanakan pemerintah yang bisa menguntungkan di perguruan tinggi
Membuat Pressrelease tentang semua kegiatan yang dilakukan oleh kampus
Personal contact dimana unsur yang penting dalam hubungan ini adalah perlakuan terhadap perorangan yang berhubungan dengan kampus

Dalam pelaksanaannya public relations melakukan banyak komunikasi baik secara langsung secara personal contact maupun komunikasi melalui mass media Menciptakan dan menjaga citra merupakan tujuan dari kegiatan program kerja public relations di perguruan tinggi baik untuk keperluan publiksai ataupun promosi . peran public relations mencakup bidang yang luas menyangkut hubungan dengan berbagai pihak dan tidak berbentuk hubungan dengan arti sempit karena personal relations mempunyai peran yang cukup besar dalam kegiatan public relations. Bagaimana meningkatkan kesadaran, pengertian dan pemahaman tentang aktifitas perguruan tinggi termasuk membentuk sikap yang menyenangkan, itikad baik, saling toleransi, saling pengertian, saling mempercayai, saling mengghargai dan akhirnya akan menciptakan citra yang baik. Untuk lebih memantapkan keberadaan public relations ditengah masyarakat, perguruan tinggi terutama yang masih baru berdiri ( juga berlaku kepada perguruan tinggi lama) harus melakukan pengenalan diri mendapatkan pengakuan, memperoleh penghargaan atau kepercayaan serta bantuan dari masyarakat . Dalam keadaan yang penuh dengan persaingan ada beberapa alasan mengapa Public relations sangat penting peranannya diantaranya

a. Pertumbuhan perguruan tinggi dan pendidikan yang makin berkembang

b. Timbulnya persaingan diatara perguruan tnggi dengan pendidikan lainnya

c. Adanya kritik dari masyarakat yang memerlukan penangan yang Public Relationsofesional dalam mnemberikan penjelasan yang menyagkut hubungan dengan kegiatan perguruan tinggi

d. Perkembangan teknologi komunikasi dan media massa yang begitu cepat perlu dmanfaatkan dengan sebaik-baiknya untuk memperkenalkan perguruan tinggi dengan segala fasilitas dan kelebihannya disamping dapat meniungkatkan image perguruan tinggi.

Untuk mencapai sukses dalam menjalankan kegiatan public relations sebagai pembentuk dan penjaga image di perguruan tinggi harus dapat melaksanakan fungsinya dengan baik, dimana fungsi tersebut adalah
Menyampaikan kebijaksanaan yang berlaku di perguruan tinggi kepada publik
Menyampaikan opini publik kepada manajemen
Melakukan promosi action
Menjadi image perguruan tinggi dengan menjalin kerja sama denga pihak-pihak tertentu seperti wartawan media cetak ataupun elektronik
Menjalin relationship yang baik supaya ada kemudahan dalam liputan internal maupun eksternal

Adapun Peran Public Relations dalam menjaga dan meningkatkan image di perguruan tinggi adalah
Menjual image yang menyangkut promosi-promosi
Menciptakan pengertian membangun kehendak yang baik dan rasa hormat
Menciptakan hubungan dan komunikasi yang harmonis baik untuk publik internal ataupun publik eksternal
Mengatasi permasalahan dalam menghadapi krisis yang sewaktu-waktu dapat muncul

Perguruan tinggi yang memiliki reputasi bagus umumnya akan menikmati enam hal yaitu :

1. Hubungan yang baik dengan para pemuka masyarakat

2. Hubungan yang positif dengan pemerintah setempat

3. Risiko krisis yang lebih kecil

4. Rasa kebanggan dalam organisasi dan diatara khayalak sasasran

5. Saling pengertian antara khalayak sasaran baik internal ataupun eksternal

6. Meningkatkan kesetiaan para staff dan karyawan
Load disqus comments

0 comments